Published on June 25, 2024
AWAL bulan Juni lalu, sebagai acara pembuka dari rangkaian kegiatan CSR Pendidikan PT 8 Elements di Kabupaten Kendal, tim LearningRoom berkesempatan memberikan pelatihan ke guru-guru Bahasa Inggris dari komunitas guru, Kendal for Conversation (KFC), dengan memperkenalkan metode pembelajaran berdampak dan ampuh guna hadapi dinamika pendidikan zaman now!
Pelatihannya sendiri mengambil tempat di SMPN 3 Patebon, Kendal, dengan mengundang lebih dari 80 guru dan tenaga pendidik dari 20 Kecamatan yang tersebar di Kabupaten Kendal, termasuk guru-guru Bahasa Inggris dari komunitas KFC. Turut hadir juga Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pemkab Kendal, Sulardi S.Pd., yang memberikan kata sambutan untuk membuka acara pelatihan tersebut.
"Terima kasih kepada LearningRoom yang sudah bekerjasama dengan pemerintah Kabupaten Kendal untuk mengadakan pelatihan kepada guru-guru di sini," ungkap Sulardi. "Kami berharap, metode dan media pembelajaran yang diterima bapak-ibu guru bisa diajarkan kembali ke murid-muridnya dengan lebih baik."
Secara garis besar, pelatihan ini akan memberi pembekalan kepada para guru dan tenaga pendidik mengenai metode pengajaran yang ideal dengan segala perubahan terkini di dunia pendidikan, khususnya di Indonesia, agar menciptakan suasana belajar lebih menyenangkan sekaligus efektif bagi semua siswa.
TANTANGAN DALAM DUNIA PENDIDIKAN DI ZAMAN NOW
Perubahan yang juga mengharuskan guru beradaptasi dengan tantangan baru dari era digitalisasi dan pemenuhan kebutuhan siswa di zaman now. Termasuk menemukan kerangka keterampilan atau metode ajar yang ideal untuk abad ke-21.
"Sebagai guru di era digital seperti sekarang kita harus siap juga dengan gaya mengajar yang mampu beradaptasi dengan tantangan-tantangan baru," ucap Avinda Akil, Business Manager LearningRoom, saat melakukan pelatihan. "Dunia berubah, begitu juga dengan pendidikan. Ada banyak cara untuk kita mengantisipasi perubahan dan tantangan yang ada."
Tantangan yang dimaksud bisa bersumber dari sosok guru itu sendiri, seperti masalah generation gap, globalisasi, maupun minimnya literasi digital dan kemauan untuk meningkatkan kompetensi atau profesionalisme guru. Sementara murid zaman now semakin sulit menangkap materi pembelajaran dalam kelas, cepat bosan, dan susah fokus dengan distraksi game online.
Sebagai guru atau tenaga pendidik, kita perlu membekali diri dengan ragam kemampuan yang sesuai perkembangan zaman; dengan memahami '21st Century Learning Skills' yang mencakup berbagai aktivitas agar proses pembelajaran kembali menyenangkan dan efektif di dalam kelas.
METODE GAMIFIKASI, SOLUSI PEMBELAJARAN TERKINI YANG TERBUKTI EFEKTIF
Di zaman now, metode gamifikasi adalah pendekatan yang mengaplikasikan elemen permainan dalam konteks di luar game, termasuk dunia pendidikan. Gamifikasi dapat menjadi alat atau media untuk meningkatkan keaktifan dan keterlibatan murid dalam proses pembelajaran.
Secara umum, metode gamifikasi bertujuan untuk meningkatkan motivasi, keterlibatan, dan partisipasi siswa dalam proses pembelajaran. Melalui pemberian penghargaan, seperti sertifikat prestasi atau pengakuan kelas, murid merasa dihargai dan terdorong untuk berprestasi lebih baik.
Setiap murid dapat diberi poin berdasarkan keterlibatan, keberhasilan dalam tugas, atau kontribusi positif dalam diskusi kelas. Akumulasi poin ini dapat diubah menjadi penghargaan kelas atau hak istimewa tertentu. Pendekatan ini memberikan struktur yang jelas dan memberikan insentif langsung untuk partisipasi aktif.
Sebagai pendekatan yang fleksibel dan dapat disesuaikan, gamifikasi di ruang kelas terus membuktikan bahwa pembelajaran tidak hanya melulu soal menyelesaikan tugas, tetapi juga bisa berupa petualangan yang mendebarkan.
LEARNINGROOM: BIKIN PELAJAR SENANG DAN PENGAJAR TENANG!
Demikian pula yang akhirnya diterapkan pada metode pembelajaran menggunakan LearningRoom. Tidak hanya akan membantu guru dalam mengatur alur belajar di kelas, fitur-fitur utamanya seperti Portal Murid yang dapat mempermudah murid dalam memahami materi.
Diusung oleh PT 8 Elements sebagai media pembelajaran bahasa inggris siswa SD hingga SMP, berdasarkan standar kurikulum internasional (CEFR) yang disesuaikan dengan Kurikulum Merdeka di Indonesia. Selain inovatif dengan mensinergikan tiga media pembelajaran sekaligus (Buku Materi, Platform Digital, dan Pelatihan Bimtek), LearningRoom juga menyerap elemen gamifikasi dalam fitur-fitur utamanya.
Metode gamifikasi-nya tertuang dalam visual dan teks ramah anak sehingga pembelajaran lebih santai namun mampu menumbuhkan rasa minat terhadap materi belajar dari guru, serta meningkatkan interaksi para murid.
Melalui metode-metode seperti video pembelajaran yang menarik, lengkapi dialog Bahasa Inggris, latihan pelafalan secara interaktif, ragam kosa kata dari paling dasar hingga struktur kalimat, sampai ke topik-topik pembelajaran dari kehidupan sehari-hari. Termasuk juga aktivitas pelatihan guru yang dimilikinya.
Jadi, apakah menurut Anda metode gamifikasi cocok untuk menjadi solusi pembelajaran terkini yang menyenangkan sekaligus efektif bagi siswa-siswi di sekolah tempat Anda mengajar? Buat proses belajar anak di usia emas mereka menjadi suatu pengalaman yang tak bisa dilupakan dan bekal ilmu di masa depan nanti. Ingin mencoba mengajar dengan LearningRoom? Kunjungi situs kami dan nikmati Promo Gratis Belajar Bahasa Inggris dengan mengisi data melalui form DI SINI.
***
Mari Bertualang dan Belajar Bahasa Inggris di
Bergabung dan dapatkan lebih banyak berita menarik serta penawaran khusus!